Khutbah Jumat Anis Matta: Islam Agama Langit
MAKASSAR – Politikus Anis Matta tampil menjadi khatib Jumat di Masjid Al-Markaz Al-Islami Jend. M. Jusuf Makassar, 24 Februari 2023. Putra kelahiran Welado, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, itu membawakan tema khutbah yaitu hikmah Isra Mi’raj dalam kehidupan umat manusia.
Anis Matta menguraikan betapa dahsyatnya peristiwa Isra Mi’raj, dimana Allah SWT telah memperjalankan Rasulullah Muhammad SAW dari Masjid Haram di Mekkah ke Masjidi Aqsa di Palestina, kemudian naik hingga langit ketujuh dan Sidratul Muntaha.

Sebelum peristiwa itu, Anis menceritakan rasulullah berada dalam puncak kelemahannya sebagai manusia biasa. Saat itu, Rasulullah mengalami rentetan peristiwa menyedihkan. Bermula dari peristiwa penolakan atas dakwahnya oleh kaum musyrikin di Thaif. Hal ini merupakan puncak dari semua penolakan kaum musyrikin terhadap dakwah beliau.
“Pada tahun ketujuh, beliau bersama sahabatnya diisolasi selama 3 tahun. Baru saja keluar dari isolasi itu pada tahun kesepuluh. istri beliau wafat. Paman beliau Abu Thalib wafat. Kemudian beliau datang ke Thaif untuk mencari jalan keluar. Ternyata orang-orang Thaif bukan hanya menolaknya tetapi juga melempari beliau sampai-sampai kaki beliau bercucuran darah,” urai Anis
Pada saat itu, Rasulullah memperlihatkan sisi kemanusiaanya, yaitu sebagai makhluk yang lemah. “Hanya dengan menyadari peristiwa ini, kita akan mengetahui betapa dahsyatnya peristiwa Isra Miraj. Setelah peristiwa ini, di sinilah Allah memberikan mukjizat kepada beliau yaitu Isra Mi’raj<’ tandas Anis.

Khatib Anis menguraikan, peristiwa Isra Mi’raj menyampaikan tiga pesan utama yaitu :
- Menguatkan Rasulullah. Karena itu, sebelum peristiwa itu, dada beliau dibelah dan dicuci dengan air zamzam lalu diberi ilmu dan hikmah. Lalu diperjalankan ke Masjid Aqsa dan memimpin salat dengan makmun seluruh nabi dan rasul. Setelah itu, barulah dinaikkan ke langit.
- Setelah Isra Mi’raj datang banyak kemudahan. Rasulullah hijrah ke Madinah dan mendirikan negara Madinah. Delapan tahun kemudian Rasulullah membebaskan Mekah dan Jazirah Arab.
- Jika beliau bisa naik ke langit, bermunajat dengan Allah SWT, itu maknanya agama ini adalah agama langit. Dan tidak satupun kekuatan di bumi ini yang bisa menghalangi pertumbuhannya.
“Ini agama yang terlalu kuat untuk dimusuhi manusia. Penduduk bumi tidak bisa menghalangi perkembangannya. Ingat, tidak pernah ada nama Muhammad disebut kecuali berbarengan dengan nama Allah,” tegas Anis.(*)